KETENTUAN UMUM
- Tema : Mari Mengenal Arsip
- Ketentuan Peserta :
- Peserta lomba merupakan kategori umum dalam rentang usia 13 sampai 25 tahun.
- Peserta lomba adalah individu
- Setiap peserta hanya diperbolehkan mengirim maksimal 1 karya
- Panitia memiliki hak mendiskualifikasi peserta lomba apabila tidak memenuhi persyaratan yang telah ditentukan.
REGISTRASI PESERTA
Silahkan ikuti panduan dibawah ini untuk registrasi menjadi pesertta kompetisi ini :
- Peserta wajib mem-follow akun instagram Himadiar : @himadiarundip
- Melakukan pendaftaran online dengan cara klik tombol ikut kompetisi.
- Melakukan pembayaran sebesar Rp. 30.000,00/karya ke rekening Panitia Kreatif 2019:
- BANK BCA
- No. Rekening: 8030438214
- a.n. Rizfa Muzdalifa
- Setelah melakukan pembayaran pendaftaran segera konfirmasi dengan melampirkan foto bukti pembayaran via Whatsapp ke nomor 0878-8863-4656
- dengan format: PosterKreatif_NamaPeserta_KotaAsal_SudahDaftar
- Contoh: PosterKreatif_Adriani_Semarang_SudahDaftar
- Konfirmasi dilakukan paling lambat 24 jam setelah pembayaran
KETENTUAN KHUSUS
Sistem Pembuatan Karya :
- Poster dibuat berdasarkan tema yang telah ditentukan oleh panitia
- Teknis dan gaya visualisasi bebas, orisinal, dan tidak memakai elemen yangmelanggar HAK CIPTA dan etika pembuatan karya cipta (Bukan tiruan atau jiplakan)
- Karya yang dikirimkan merupakan karya yang belum pernah dipublikasikan dalam media apapun serta belum pernah diikut sertakan dalam kompetisi lain.
- Poster menggunakan cetak digital dengan menggunakan aplikasi computer atau software (Corel Draw, Photoshop, atau kombinasi aplikasi lain)
- Warna ataupun elemen artistik lainnya dibuat bebas sesuai kreativitas, tidak ada batasan jumlah warna yang digunakan.
- Tidak memuat suatu produk dan tidak mengandung SARA.
Format Karya :
- Format karya: .jpg/.JPEG
- Karya asli : Ukuran bebas
- File poster diberi nama: Nama Peserta_Judul Karya
- Melampirkan word yang berisi gambaran yang ada pada poster
Mekanisme Pengumpulan Karya :
- Karya poster dikirim via email ke [email protected] dengan subjek: PosterKreatif_Nama_Judul Karya_Kota Asal
- Berkas yang harus dikirimkan meliputi:
- Karya poster dalam bentuk .jpg/.JPEG
- Scan kartu identitas aktif dalam bentuk .pdf,
- Berkas dikirim dalam gmail (nama file gmail: Nama Peserta_Judul Karya) dengan batas waktu pengiriman berkas tanggal 26 September 2019 pukul 23.59 WIB (Tanggal penting dapat dilihat di Tabel Timeline).
- Jika sudah mengirimkan berkas, segera lakukan konfirmasi via WA ke nomor 0878-8863-4656 dengan format: PosterKreatif_Nama Peserta_KotaAsal_Sudah Kirim.
- Konfirmasi dilakukan paling lambat 24 jam setelah pengiriman.
- Panitia hanya menerima pengiriman berkas 1x, tidak diperkenankan untuk
- melakukan pengiriman berkas ulang dikarenakan adanya revisi karya yang telah dikirimkan.
PENILAIAN
- Orisinalitas Karya : 20%
- Kesesuaian Tema : 20%
- Inovasi dan Ketajaman Analisis : 30%
- Desain dan Visualisasi : 30%
TIMELINE LOMBA
- Pendaftaran 10 September – 23 September 2019
- Pengumpulan Berkas 21 September – 26 September 2019
- Penilaian 27 September – 28 September 2019
- Pengumuman 29 September 2019
HAK PUBLIKASI
Hak cipta poster dipegang oleh peserta yang membuat karya, sedangkan panitia
memiliki hak untuk melakukan publikasi poster dengan tetap mencantumkan identitas
pencipta poster.